Pages

Jumat, 06 Juni 2014

Gairah Muda Batuatas Island

Oleh: La Arcan
Sekretaris Korps Pengader Cabang HMI Kota Kendari

Batuatas merupakan pulau yang memiliki budaya yang tidak dimiliki oleh daerah lain. Keunikan batuatas sampai kapanpun tidak akan pernah pudar dan akan selalu di jaga dan dilestarikan oleh masyarakat dan generasi muda. Semua itu dikarenakan masyarakat batuatas memiliki etos persaudaraan yang begitu akrab sehingga ukhuwah islamiyahnya tetap stabil dan terjaga.
Batuatas island juga mempunyai potensi alam yang begitu bagus sehingga masyarakat yang berdomisili di daerah tersebut merasa betah dan terpenuhi kehidupannya.  Mata pencaharian masyarakat batuatas adalah Pelayar, nelayan, dan petani. Alhamdulillah dengan ketiga sub pokok tersebut masyarakat batuatas bisa menjalani hidupnya seperti masyarakat yang tinggal di kota. Dengan pendapatan pas-pasan, 75 %  masyarakat Batuatas punya keinginan mulia agar kemudian menyekolahkan anaknya di kota metropolitan. Dan sekarang generasi muda Batuatas sudah tersebar di segala penjuru negeri ini.
Keinginan orang tua Batuatas menyekolahkan anaknya merupakan spirit bagi kami untuk kemudian kami menjadi anak yang berbakti kepada orang tua, masyarakat, dan Batuatas khususnya dan umumnya nusa dan bangsa yang kita cintai ini.
Doa, dukungan, dan usaha mulia orang tua kami yang tidak akan pernah kami lupakan sebagai anak bangsa sampai ajal menjemput kami. Hidup dan mati kami hanya untuk bangsa ini. Kami relakan darah ini mengalir hanya untuk kemerdekaan negeri ini. Jiwa dan darah kami adalah darah pancasila, NKRI,  dan jiwa perjuangan.
Perjuangn anak bangsa bukan perjuangan setengah – setengah tetapi idealnya perjuangan  anak bangsa adalah perjuangan totalitas untuk kemudian mengembalikan negeri ini kepada UUD 1945. Khususnya pasal 33 tahun 1945 perlu dilaksanakan sebagai perwujudan kecintaan kita kepada negeri ini. Kami merindukan pemimpin yang mau kerja sama dengan kami. Karena cita -  cita dan harapan kami sebagai generasi bangsa hanya untuk kesejahteraan rakyat dan kemajuan bangsa ini.
Kami ingin negeri ini menjadi negeri yang bersih dan mandiri. Tetapi negeri ini tidak akan pernah mandiri kalau pemimpin kotemporer ini berlagak penguasa dan tidak perduli dengan kesejahteraan rakyat dan bangsa. Seandainya pemerintah negeri ini intensif dan meangaktualisasikan pasal 33 tahun 1945 saya yakin dan percaya negeri ini akan menjadi negeri yang diridhai oleh Allah SWT.
Saya mengharapkan kepada generasi muda Batuatas agar menjadi ganerasi yang tangguh dan berani mengambil keputusan demi terbinanya masyarakat batuatas yang mandiri dan berbudaya. Dan bukan jaman kita ketika kita jago dalam tempurung karena jaman itu jamannya nenek moyang kita. Tapi kita sebagai generasi muda harus punya konsep kebangsaan, keislaman, dan kemasyarakatan yang matang. Sehingga cita –cita dan bangsa bangsa menjadi tujuan bersama.
Saya yakin dan percaya generasi muda Batuatas memiliki IPTEK dan IMTAK yang tidak bisa lagi kita ragukan. Maka dari itu, sudah saatnya kita buktikan kepada masyarakat batuatas agar mereka sadar dan tahu bahwa generasi muda Batuatas memiliki kemampuan intelektual, emosional, dan spiritual yang matang untuk membangun Batuatas khususnya.
Hai, generasi – generasi muda, sekarang ini merupakan hari, bulan, tahun, dan moment  kita untuk meprogresifkan diri menuju pribadi yang mampuni dan akuntabilitas mengawali perpolitikan negeri ini. Saudara – saudaraku sekalian, kalau ada kesempatan kita untuk kemudian mengerjakan sesuatu maka lakukanlah dan kerjakanlah selagi itu baik untuk pribadi, masyarakat dan bangsa. Kesempatan pertama itu merupakan kesempatan emas buat kita karena kesempatan pertama tidak mungkin akan datang kedua kalinya. hari kemarin, sekarang, dan akan datang merupakan hari kita untuk merubah diri, masyarakat, dan bangsa menuju cita-cinta bersama kita. YAKUSA